the most wonderful feeling in the world is passion!when you have passion for something , it feels like you can conquer the world! this is the medium for me and my passion in writing.. cat : kalo lagi nggak passionate, normal ya kalo lama nggak nulis... [itu passion atau mood ya?]

Wednesday, March 28, 2007

Having Fun on the Kitchen

Ternyata, tidak perlu pergi jauh- jauh untuk mendapatkan pengalaman baru! Cukup pergi kurang lebih dengan jarak sekitar 2,5 km dari rumah sendiri, sang empunya kamar menemukan tempat yang benar- benar baru, unik dan mendapatkan pengalaman yang cukup berharga dan lain daripada yang lain.

Masih dalam rangka membongkar kamar dan membuatnya terlihat 'FRESH' setelah dua dekade lamanya tidak tampak ada sedikitpun perubahan, sang empunya kamar kemudian memutuskan untuk mencat ulang kamarnya dengan warna baru. Dengan sedikit bayangan di dalam otaknya mengenai warna cat yang diinginkan, kemudian sang empunya kamar meluncur ke bilangan jalan Setiabudhi Bandung, ke sebuah toko cat baru (baru buka seminggu katanya) yang konon katanya mengusung konsep yang benar- benar berbeda dibandingkan dengan toko- toko cat lainnya yang gampang kita temukan di mana- mana.

Dan ternyata, benar saja! Ketika sang empunya kamar memasuki pelataran toko cat yang namanya berasal dari Bahasa Belanda yang artinya 'Dapur' itu, terlihat berbagai macam warna yang dipajang disana dan tentunya membuat semua yang datang kesana sangat tertarik dengan warna- warna tersebut. Konon katanya, mereka dapat menciptakan kurang lebih tiga ribuan warna dan bahkan bisa dikembangkan sampai hampir 16 ribu warna. Dari lobbynya yang colorful itu kemudian sang empunya kamar dan partner diajak untuk berkonsultasi di 'Consultation Lounge' yang mereka sediakan disana. Disitu kita bisa berkonsultasi mengenai masalah pernikahan yang kita hadapiā€¦ wah canggih ya? Tapi nggak segitunya juga sih, kita tetap bisa berkonsultasi, tapi masalahnya masih terbatas soal cat yang akan digunakan di rumah kita, atau mungkin perpaduan warna yang seperti apa sih yang cocok untuk digunakan untuk interior rumah atau mungkin eksterior rumah. Kalau masalah pernikahan , mungkin nggak ya ke depannya bisa dikembangkan?


Sambil duduk di sofa yang nyaman dan mendengarkan lagu yang mengalun, kita bisa bebas berkonsultasi dengan mas- mas dan mbak- mbak yang mengenakan seragam ala koki. Kemudian setelah sang empunya kamar 'menemukan' satu dari warna yang cocok dari sekitar 3 ribuan lebih warna , kemudian kita bisa juga bisa memilih , akan memakai wewangian apa cat kita itu? Too Good To be true nggak sih? Dan akhirnya dari sekian banyak pilihan, sang empunya kamar memilih wangi oriental untuk cat tembok kamarnya yang baru nanti. Bukan hanya itu kejutannya, setelah itu, sang empunya kamar digiring langsung ke 'dapur' yang bertuliskan 'Create Your Own Paint' di atasnya. Seperti nama ruangannya, disana kita bisa mencampurkan cat sesuai dengan warna yang kita inginkan sendiri!! Menyenangkan yaaa??
Sebelum bekerja, sang empunya kamar diberikan semacam celemek berwarna orange dulu, karena tentu saja kita tidak ingin catnya mengotori baju kita kan? Kemudian karena sang empunya kamar memilih warna H00440 , maka campuran yang dibutuhkan adalah : 3 koma sekian kilogram warna smooth white, kemudian sedikit warna kuning , seciprat warna orange dan voila.. terciptalah perpaduan warna yang unik yang menciptakan satu warna, yaitu warna H00440. Cara mencampurkannya juga nggak sembarangan, ada 3 mesin besar yang terlibat disana. Setelah itu, parfum Oriental pilihan sang empunya kamar tadi dimasukkan sesuai dengan takarannya.
Kemudian, untuk pilihan warna kedua, yaitu warna P07220, dibutuhkan 3 koma sekian kilogram warna cream apaa gitu, tiga ciprat warna merah, dan sekian kepret warna ungu. Tidak lupa, aroma Oriental juga dimasukkan ke dalam campuran tadi . (Harus sama, soalnya kalo engga agak agak pusing nanti ya di ruangannya)


Dan sekianlah kegiatan seseruan di sebuah Dapur Cat pada hari itu.


Sambil menuju rumah, sang empunya kamar diberikan sertifikat yang juga memuat foto sang empunya kamar dan partner yang sedang 'meracik' bumbu- bumbu tertentu di dapur tadi yang menyatakan bahwa kita sudah berpartisipasi dalam menciptakan warna untuk kami sendiri. Tiba- tiba di akhir ujung bawah sertifikat itu, tertulis kalimat :

"Eh, kalo warnanya salah, tanggung sendiri ya?"

3 Comments:

Blogger zaidan said...

hey.. hey .. hey..
katanya udah pernah belanja di Ralston De Verfkeuken ya?
(tapi koq Brand nya ga disebut, kan bukan siaran ini mah heheheh)

Katanya suka baca blog punya si Abah ini yah?
(tapi koq ga pernah dikomentarin sih? hehehehehe)

Katanya Ambu, situ penasaran sama ceritanya si Abah ya? sampe2 nanyain ada di blognya ga?
(nah, kemaren baru diupdate lagi, untuk konsumsi orang-orang penasaran macam situ hehehehehe. boleh koq dibaca, tapi jangan protes kalo kepanjangan.

btw, gimana hasil pengecatannya?

c u

9:50 AM

 
Blogger ::k a v i t a:: said...

woy dilarang menyebutkan merk!!!

ahahhahahaa...

iya deh nanti aku baca dan aku beri komentar untuk orang- orang yang haus komentar macam si abah ini..ahahahhaha

hasilnya? seruu lah pokonya bah!
wangi oriental...hihihihihi

1:06 PM

 
Blogger Muys said...

wahhh seeruu!!! jadi pengen ngecet kamar..sama pengen kawin juga tentunya hehehehehe

11:53 AM

 

Post a Comment

<< Home